Ahli Hukum- Benny Wullur |
Bandung,30/6 - Kesuksesan tidak berlangsung secara instan.
Bukan suatu hal yang awam lagi bagi kita, jika kesuksesan harus dilalui dengan banyaknya rintangan yang dihadapi.
Tidak jarang ujian kehidupan diberikan oleh-Nya secara silih berganti.
Setiap ujian diberikan oleh-Nya tidak lain untuk menguji sebatas mana ketaatan dan kemampuan hamba-Nya Untuk dapat naik ke derajat yang lebih tinggi.
Jika semua ujian mampu dihadapi dengan sabar, yakinlah manisnya kesuksesan akan didapatkan, cepat atau lambat.
Seperti yang dialami Benny Wullur, seorang pengacara ahli hukum dari Bandung.
Dilansir dari kanal YouTube Rumah Teh Iin, milik Indari Mastuti seorang penulis dan pebisnis sekaligus Founder Indscript Creative.
Indari Mastuti berkesempatan melakukan wawancara eksklusif dengan Benny Wullur.
Pada kesempatan itu, Benny Wullur memaparkan perihal kesuksesan yang telah diraih olehnya.
Tidak heran jika Indari Mastuti pun menyebut dengan "Dari Orang Biasa menjadi Orang Luar Biasa."
Benny Wullur berasal dari keluarga yang pas-pasan, bisa dibilang untuk makan sehari-hari sulit.
Benny Wullur memiliki latar belakang ekonomi menengah ke bawah.
Sang Ibu bekerja sebagai tukang panci dan ayahnya bekerja sebagai karyawan.
Sempat mengalami pasang surut dalam kehidupan, kini dia sukses menjadi seorang pengacara ahli hukum.
Motivasi dari Sang Ayah
Benny Wullur mendapatkan lecutan yang luar biasa dari ayahnya.
Ayahnya selalu bilang kepadanya,"Jangan jadi seperti saya."
Maksudnya adalah agar Benny Wullur bisa menjadi orang yang lebih baik dari orangtuanya.
Berkat motivasi dari sang ayah, Benny Wullur terpadu untuk giat dalam belajar.
Terbukti beliau mampu mengenyam pendidikan tinggi yang dulunya tidak pernah dibayangkan dapat dicapainya.
Dari Hobi Jadi Duit
Sejak kecil Benny Wullur mengaku sangat senang membaca. Beliau menyampaikan bahwa membaca menjadi hobi sekaligus passion untuknya.
Dari membaca, beliau mendapatkan banyak pengetahuan, ilmu, dan informasi baru.
Terjunnya Benny Wullur menjadi seorang pengacara ahli hukum juga tidak terlepas dari hobi membaca.
Bekal ilmu dan wawasan mengenai hukum diperolehnya dari membaca dan ternyata sangat dibutuhkan dalam penanganan kasus-kasus yang dihadapi oleh client.
Berkat hobinya kini mengantarkan menjadi seorang pengacara ahli hukum.
Benny Wullur berhasil menghasilkan omzet hingga miliaran rupiah dengan profesinya sebagai pengacara ahli hukum ini.
Sosok Dermawan
Sebagai seorang miliarder, Benny Wullur juga merupakan sosok orang yang dermawan.
Saat ini kesuksesan yang telah diraih nya juga ditularkan kepada orang - orang disekitarnya.
Benny Wullur memiliki banyak anak asuh dan membiayai hidup dan pendidikan mereka.
Benny Wullur juga membiayai kuliah para tim kerjanya untuk dapat mengenyam ilmu pendidikan yang setinggi-tingginya.***
0 Komentar